Categories: Teknologi

PILIH TV 4K ATAU ULTRA HD (UHD)

Reading Time: < 1 minute

Pilih TV 4K atau Ultra HD (UHD) – Perkembangan teknologi TV semakin pesat. Tidak hanya bentuknya saja, melainkan fitur-fitur di dalamnya juga, seperti resolusi, konektivitas, suara, dan lain-lain.

Karena itu, banyak konsumen yang masih kebingungan memilih TV mana yang tepat sesuai kebutuhan mereka, seperti untuk di rumah, kantor, kafe, hotel, dan tempat-tempat lainnya. Terkadang perbedaaan teknologi tersebut hasilnya sangat tipis. Anda mesti jeli sebelum memutuskan untuk membelinya.

Misalnya, perbedaan antara 4k dan UHD pada TV, di mana pada dasarnya kedua TV jenis tersebut mengarah ke definisi TV yang sama. Namun, nama yang tertera pada label TV berbeda.

Secara teknis, 4K berarti menggunakan ukuran resolusi 4096 x 2160. Namun pada kenyataan TV yang banyak ditemui di pasaran adalah resolusi resolusi 3840 x 2160 yang berarti ini adalah Ultra HD (UHD).

Keduanya jika dihitung terdapat perbedaan 256 pixel. Perbedaaan pixel tersebut sangat kecil, sehingga hasil gambar yang dikeluarkan hampir tidak terlihat bedanya.

Karena itu, banyak pabrikan TV yang menggunakan istilah 4K dan UHD dalam produknya secara bersamaan. Ada yang menuliskan dalam brosurnya 4K saja, ada yang UHD, dan ada pula yang 4K UHD.

Meskipun demikian, yang terpenting Anda ketahui adalah, perbedaaan tersebut merujuk pada hasil yang sama, yakni TV yang lebih jernih, tajam, dengan kualitas gambar yang sempurna. (Arthur)

NgajiGalileo

Recent Posts

1/4 Abad Rayon PMII Galileo: Jejak Langkah dan Api Perjuangan

Dua puluh lima tahun lalu (10 Juni 2000), di tengah semangat intelektual dan gairah pencerahan,…

3 hari ago

Hijau Itu Keren: Cara Bikin Teknologi Ramah Lingkungan yang Nggak Bikin Bumi Panas

Pernah kepikiran nggak sih, gimana caranya kita bisa terus pakai teknologi tanpa bikin bumi makin…

4 hari ago

Bioteknologi Bukan Cuma Soal Cloning: Kenalan Yuk Sama Jenis dan Manfaatnya!

Kalau kamu pernah menonton film kloning atau tanaman super yang bisa tumbuh tanpa tanah. Kemungkinan…

5 hari ago

Energi Masa Depan: Bumi Butuh Liburan dari Bahan Bakar Fosil

Coba bayangin, kamu lagi naik motor atau mobil, eh tiba-tiba semua SPBU tutup karena bensin…

6 hari ago

Ngoding Asik, Ngerti Logik: 10 Buku Teknologi Informatika Wajib Baca Buat Pelajar & Mahasiswa

Halo, sobat digital! Kamu lagi nyari buku bacaan yang keren buat ngulik lebih dalam dunia…

7 hari ago

Tips Belajar Seru di Jurusan Teknologi Informatika: Bikin Asyik Aja!

Selamat datang di dunia di mana kopi jadi sahabat sejati, dan layar laptop jadi cermin…

1 minggu ago