Categories: Belajar Sains

Sains, Alasan Kaca Mobil Lebih Kokoh dan Kuat

Reading Time: < 1 minute

Kaca depan mobil dirancang sedemikian rupa agar saat terjadi benturan dengan benda keras seperti lemparan batu, maka pecahannya tidak terlontar kemana-mana.

Tapi, mengapa kaca biasa jika pecah akan menjadi kepingan sangat kecil dan banyak sekali, tidak dalam wujud lempengan-lempengan lebar?

Kaca depan mobil seperti roti lapis, dengan kaca sebagai sepasang roti yang kemudian bagian tengahnya diisi dengan sejenis plastik bening elastis. Ketika batu mengenai kaca depan, maka sebagian kaca tersebut akan tetap melekat pada plastik.

Pengolahan kaca depan mobil dibuat khusus sehingga lebih kuat dari kaca biasa. Hal tersebut karena para insinyur biasa menggunakan teknik praketan atau prestressing.

Penggunaan teknik praketan pada kaca depan mobil yang berarti bahwa sebelum dipakai bahan itu telah dibebani dengan sejumlah gaya yang besarnya tertentu.

Ketika kaca masih bertemperatur tinggi sehabis dibentuk, permukaannya didinginkan secara mendadak. Perlakuan ini mengunci struktur molekul kaca bertemperatur tinggi, yang memiliki struktur lebih luas daripada struktur kaca pada temperatur ruang.

Ketika kaca dibiarkan menjadi dingin secara pelan-pelan, bagian dalamnya akan mengkerut kembali ke struktur temperatur kamar yang lebih kencang. Akibatnya pada kaca tersebut ada perpaduan antara gaya tarik dan gaya tekan (tension dan compression) yang telah terkunci dalam kaca.

Energi yang tertahan terlepas secara mendadak ketika kaca itu pecah. Akibat energi tadi pecahan di satu tempat dengan cepat merambat seperti sebuah reaksi berantai ke seluruh permukaan yang semula tegang.

Hal tersebut membuat kaca depan mobil jika retak atau pecah akan cenderung melebar keseluruh permukaan dengan bentuk seperti taburan kerikil.

Sumber bacaan: Robert L. Wolke (2003), Einstein Aja Gak Tahu!

NgajiGalileo

Recent Posts

7 Pantun Indra Jegel: Menyatukan Medan, Melayu, dan Kearifan Lokal dalam Lantunan Rima

Pantun, sebagai bentuk puisi tradisional, selalu punya tempat di hati masyarakat Melayu. Tapi, siapa sangka…

4 jam ago

Menemukan Makna Sejati: Panduan Praktis Menemukan MENGAPA dalam Hidup dan Karier

Dalam kehidupan dan karier, banyak orang merasa terjebak dalam rutinitas tanpa memahami alasan mendasar mengapa…

12 jam ago

Review Buku Diet & Detoks Gadget: Dampak Penggunaan Gadget untuk Kesehatan Digital Keluarga

Gadget telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita. Mulai dari komunikasi, hiburan, hingga pekerjaan,…

3 hari ago

Telaah Kritis Buku Filosofi Teras Karya Henry Manampiring

Dalam dunia yang terus bergerak cepat dengan segala tantangan kehidupan modern, seringkali kita mencari pegangan…

5 hari ago

Kata-Kata Lucu Indra Jegel: Hiburan Ringan yang Mengocok Perut

Siapa yang tidak kenal dengan Indra Jegel? Komika asal Medan ini telah berhasil mencuri hati…

1 minggu ago

11 Kata Lucu Mahasiswa Bikin Ketawa Ngakak Semasa Kuliah

Cerita dunia mahasiswa emang gak ada habis-habisnya. Masa pertama kuliah hingga menjelang lulus akan selalu…

2 minggu ago