Pemanfaatan Tumbuhan Liar dalam Pengendalian Hayati

Share artikel ini

Reading Time: < 1 minute

Buku yang ditulis oleh sahabati Wiwin Maisyaroh ini membahas mengenai eksplorasi kombinasi tumbuh-tumbuhan di sekitar area pertanian yang bermanfaat untuk mengendalikan hama.

Kajian yang dikaji didasarkan atas penelitian lapangan yang diadakan di lahan pertanian Sawojajar Malang, di mana dalam penelitian tersebut menghasilkan temuan kelimpahan dan jenis Arthropoda pengunjung blok refugia atau blok tanaman liar.

Melalui buku ini, Anda dapat mengetahui Arthropoda jenis apa sajakah yang tertarik dengan tanaman liar Mimosa pudica L., Vernonia cinera Less, Marsilea crenata Presi, dan Pistia startiotes L.

Dari jenis Arthropoda tersebut, Anda dapat menentukan perlakuan apa yang dibutuhkan untuk memelihara lahan persawahannya dari hama secara tepat dengan mengedepankan prinsip pengendalian hayati.

Baca Juga:   5 Rekomendasi Buku yang Bisa Membuat Anda lebih Bersemangat Menjalani Hidup

Untuk mendapatkan buku ini, Anda bisa membelinya di UB Press atau bisa juga melalui toko online seperti Shopee, Tokopedia dan Bukalapak.

Judul Buku : Pemanfaatan Tumbuhan Liar dalam Pengendalian Hayati
Penulis : Wiwin Maisyaroh, M.Si
Editor : Achmad Fauzi
Penerbit : Universitas Brawijaya Press
Cetakan : I, Januari 2014
Tebal : 107 halaman
ISBN : 978-602-203-559-6


Share artikel ini

Recommended For You

Tulis Komentar